CARA MEMBUAT PARTISI / MEMBAGI KAPASITAS HARDDISK WINDOWS 10 DENGAN MUDAH
CARA MEMBUAT PARTISI HARDDISK / MEMBAGI KAPASITAS HARDDISK WINDOWS 10 DENGAN MUDAH TANPA PIHAK APLIKASI KE-3 #CaraAdam
Oke gue kali ini mengadakan postingan baru yaitu #CaraAdam. Apa sih maksud dari #CaraAdam ini? jadi disini gue akan menjelaskan berbagai tutorial yang bisa jadi berguna buat kalian semua yang baca di blog ini muehehehe.
Pasti kalian mengalami hal ketika kalian install windows10 namun kalian lupa membuat partisi storage sehingga data sistem kalian menyatu dengan data data kesayangan kalian, hal ini bisa saja membuat jengkel ketika terjadi blue screen atau error sehingga kalian reset system namun data kesayangan kalian pun ikut terhapus. Nah kali ini saya akan membuat tutorial membuat partisi / membagi kapasitas harddisk windows 10 dengan mudah tanpa perantara aplikasi
Pasti kalian mengalami hal ketika kalian install windows10 namun kalian lupa membuat partisi storage sehingga data sistem kalian menyatu dengan data data kesayangan kalian, hal ini bisa saja membuat jengkel ketika terjadi blue screen atau error sehingga kalian reset system namun data kesayangan kalian pun ikut terhapus. Nah kali ini saya akan membuat tutorial membuat partisi / membagi kapasitas harddisk windows 10 dengan mudah tanpa perantara aplikasi
Gausah banyak basa basi langsung aja ke tutorialnya....
1. Klik Start atau bisa juga kalian search Diskmgmt.msc
Lalu akan muncul seperti berikut. kemudian pilih diskmgmt.msc tersebut
Kemudian akan muncul gambar seperti dibawah ini
2. Pilihlah data storage mana yang akan anda bagi/partisi, dengan contoh misal data C maka kalian klik kanan di data C yang ada dibagian bawah biru tersebut lalu pilih Shrink Volume.
3. Pilihlah berapa banyak storage (dalam bentuk MB) yang akan kalian ambil dari data storage sebelumnya. Sebagai contoh disini karena data c saya 900gb maka saya akan mengambil 500gb
Setelah itu klik Shrink untuk melanjutkan proses
4. Setelah proses ketiga selesai maka akan muncul storage yang Unlocated yaitu yang belum ditentukan isinya untuk data apa. Klik kanan pada storage Unlocated tersebut lalu pilih New Simple Volume
5. Tentukan Size storage yang akan dilakukan untuk partisi, disini sebagai contoh saya gunakan seluruhnya yang sudah saya partisi tadi untuk storage baru
6. Selanjutnya tentukan nama storage yang anda inginkan mau huruf A sampai Z pun terserah anda dan nama storage dari ASHIAAPPP sampai ENTAH APA YANG MERASUKIMU pun itu terserah anda. Sebagai contoh disini saya memasukkan nama Data dan menamakan disk saya D. jadi akan muncul Data(D:)
setelah ini klik Next
Setelah ini klik Next
Dann kalian telah berhasil membuat / membagi / partisi storage kaliann menjadi 2 ataupun mau lebih tinggal ulangi cara yang sama dari awal sampai akhir
Demikian tutor #CaraAdam, kalau kurang dimengerti bisa komen dibawah. siapa tau saya bisa bantu sampai masalah anda selesai..
Terima kasihhhh para pembaca setiaa
0 komentar